Tuesday, November 28, 2017

SCI FC sukses di gelar, ini para pemenangnya....

Study Centre of Indonesia atau disingkat SCI, sukses melaksanakan kompetisi sains dengan cara yang berbeda. Dilaksanakan di Ballroom UNM 25-26 November 2017. Kompetisi ini didesain agara para peserta tak lagi menjadikan sebuah kompetisi sebagai momok dengan iklim yang membosankan, tetapi melalui SCI Fun Competition, para pelajar justru dapat mengenal sains lebih dekat dengan sajian kompetisi yang menarik. Para peserta ditantang bukan hanya segi kematangan akademik, melainkan memilih strategi yang tepat untuk membuat peserta lain gugup atau bahkan membuat peserta lain semakin bersemangat untuk terus menantang. Pertaruhan Strategi dapat dilihat saat babak Total Point di Semi Final atau bahkan di babak Final.

SCI Fun Competition sukses diikuti oleh kurang  lebih 1200 peserta dan telah memiliki juara bertahan di tiap tingkatannya dan kategori lomba. Bagi SCI, ini adalah langkah awal dan kelak kami akan terus berlali untuk merealisisasikan VISI, MENGABDI UNTUK MENINGKATKAN KUALITAS PENDIDIKAN TAK PERLU HARUS "MENJADI" GURU. Karena setiap warga negara memiliki hak untuk itu meski dengan cara dan jalan yang berbeda. Kami memilih jalan ber-SCI untuk menunaikan hak itu. SCI FUN COMEPETITION sebagai sarana untuk membentuk iklim kompetitif. salah satunya SMP ISLAM ATHIRAH 1 Sukses menjadi juara umum Tingkat SMP/MTs, sementara di Tingkat SMA/MA diraih oleh SMAN 17 Makassar. Mereka memang telah terlatih, sekolah ini memberi pembinaan yang luar biasa. Sehingga daya tarung siswanya pun semakin hari semakin menunjukan rasa haus akan kemenangan. Sekolah lain atau bahkan lembaga apapun bagi kami harus mengambil contoh mereka karena Indonesia tak pernah kehabisan stok orang-orang terbaik sebagai anugerah dari sang pencipta maka jangan pernah penjarakan mereka yang memiliki potensi dengan berkedok "Tak Ada Dana untuk Melakukan Itu". Bagi SCI, penyakitnya bukan soal dana, melainkan ini soal insiatif. Terbukti SCI FC ini, di tingkat SMP, finalisnya bahkan ada dari tingkat SDSementara di tingkat SMA, salah satu juara justru ada di tingkat SMP. inilah gambaran awal bahwa membentuk karakter kompetitif siswa bukan hanya dari kematangan ilmu, melainkan juga dari jam terbang setiap siswa masing-masing.

Sekdis Prov. Sulsel pun angkat bicara dalam pembukaan SCI Fun Competition"JIKA ANDA INGIN BERUBAH, MAKA TERUSLAH BERLARI HINGGA KAU MERASA BEGITU NYAMAN MELAKUKANNYA DAN PADA AKHIRNYA KAU TERSADAR BAHWA TENRYATA BEGITU BANYAK YANG KAU LALUI". Sebuah motivasi yang sangant berharga karena diangkat melalui pengalaman pribadi beliau. inilah gambaran nyata bahwa kita bisa menjadi seseorang pemenang meski harus bermula diangka NOL.

Berikut pemenang masing - masing lomba di tiap tingkatannya. :

TINGKAT SMP/MTs :
  • Bidang Study Matematika :
    • Juara 1 : Novelya Putri Ramadhani (SMP Islam Athirah 1 Makassar)
    • Juara 2 : Andi Pangeran Maulana Ibrahim ( SMP Islam Athirah 1 Makassar )
    • Juara 3 : Muhammad Ariq Fakhri ( MTsN 1 Makassar )
  • Bidang Study Biologi :
    • Juara 1 : Rhofiqul Fiam Mustaqim ( SMPN 1 Pangkajene )
    • Juara 2 : Edric JH ( SMP Frater Makassar )
    • Juara 3 : Andi Bangsawan J ( SMP 1 Bangkala )
  • Bidang Study Fisika :
    • Juara 1 : Jabbar Alam ( SMP Islam Athirah 2 Makassar )
    • Juara 2 : M Rangga HS ( SMPN 6 Makassar )
    • Juara 3 : Muh Mufli Dzaky ( SMP Plus Al - Asri )
  • JUARA UMUM TINGKAT SMP/MTs : SMP ISLAM ATHIRAH 1 MAKASSAR, dengan memperoleh 1 Emas (Juara 1) dan 1 Perak (Juara 2)
    Penyerahan Piala oleh sekdis Prov. Sulawesi Selatan kepada JUARA UMUM TINGKAT SMP/MTsN 
TINGKAT SMA/MA :


  • Bidang Study Matematika :
    • Juara 1 : Rahmat Esar Salsabil ( MA Pesantren IMMIM Putra )
    • Juara 2 : Andi Pangeran Maulana Ibrahim ( SMP Islam Athirah 1 Makassar )
    • Juara 3 : Ahmad Fadhil Ilham ( SMAN 17 Makassar )
  • Bidang Study Biologi :
    • Juara 1 : Aqilah Nahdah ( SMPN 1 Pangkep )
    • Juara 2 : Rivaldi Pratama ( SMAN 11 Pangkep ) 
    • Juara 3 : Nur Azizah ( SMAN 2 Gowa )
  • Bidang Study Fisika :
    • Juara 1 : Arung Agamani ( SMA Islam Athirah Makassar )
    • Juara 2 : Much Luthfi H ( SMAN 17 Makassar ) 
    • Juara 3 : Rahmat Esar Salsabil ( MA Pesatren IMMIM Putra )
  • Bidang Study Kimia : 
    • Juara 1 : Bilal Dwi Anugrah ( SMAN 5 Gowa )
    • Juara 2 : Muhammad Israq ( SMKN SMAK Makassar )
    • Juara 3 : Nurfadilla Wafiah ( SMAN 5 Pare - Pare )
  • Bidang Study Ekonomi : 
    • Juara 1 : Alfina Asha Putri ( SMAN 5 Pare - Pare )
    • Juara 2 : Muhammad Amtsal Amirullah ( SMAN 5 Gowa ) 
    • Juara 3 : Ainun Rahmansyah G ( SMAN 11 Pangkep ) 
  • Bidang Study Geografi
    • Juara 1 : Muh Sutan Bin Ismail ( SMAN 17 Makassar ) 
    • Juara 2 : Rahmat Hidayat ( SMAN 15 Makassar ) 
    • Juara 3 : Syahrul Hidayat Putra B ( SMA Khusus Jeneponto ) 
  • JUARA UMUM TINGKAT SMA/MA/SMK : SMAN 17 MAKASSAR, dengan peroleh 1 Emas ( Juara 1 ), 1 Perak ( Juara 2 ), dan 1 Perunggu ( Juara 3 )
Penyerahan Piala oleh Ketua Pantia SCI FC kepada JUARA UMUM TINGKAT SMA/MA
Telah terbit di media online :
http://makassar.tribunnews.com/2017/11/27/ini-daftar-juara-sci-fun-competition-tingkat-sulsel

0 comments:

Post a Comment